Lugasmedia, Kukar – Sebanyak 50 porsi bakso gratis disiapkan untuk masyarakat di Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur (Kaltim). Hal tersebut dikemukakan oleh Pemilik Depot Pangsit Putra Solo di Tenggarong, Suparno.
Menariknya lagi, bakso gratis ini cukup dengan hanya dengan mendoakan putera dari Presiden RI yakni Gibran Rakabuming Raka untuk menjadi pemimpin Indonesia di masa mendatang meneruskan bapaknya Joko Widodo.
“Pembagian bakso gratis ini sudah kita lakukan selama 3 hari. Setiap harinya 50 porsi. Bayarnya bagaimana? Cukup dengan mendoakan mas Gibran saja,” ungkapnya pada awak media, Senin (9/10/2023).
Tak hanya pembagian bakso gratis. Dirinya bersama warga Solo yang ada di Kukar juga melaksanakan doa bersama setiap hari. Setidaknya ada 50 warga yang bergabung dalam kegiatan ini.
“Tujuannya yakni untuk mendoakan Mas Gibran agar di masa depan dapat menjadi pemimpin yang baik dan bijaksana,” harap Suparno.
Selain doa bersama, kegiatan ini juga sekaligus untuk mengumpulkan masyarakat Solo yang ada di Kabupaten Kutai Kartanegara.
“Sekaligus juga silaturahmi dengan warga asli solo yang ada di Kabupaten Kutai Kartanegara ini,” ungkapnya.
Suparno berharap, putera dari Presiden RI itu di masa mendatang dapat memimpin Indonesia mewarisi orang tuanya.
“Tujuan kami hanya mendoakan saja dan semoga saja dengan izin Allah SWT Mas Gibran bisa menjadi pemimpin untuk Indonesia di masa yang akan datang,” pungkasnya. (*)