
Hari Pahlawan yang diperingati pada Minggu (10/11/2024) di Taman Makam Pahlawan, Samarinda.
Samarinda – Pada peringatan Hari Pahlawan yang digelar pada Minggu (10/11/2024) di Taman Makam Pahlawan Samarinda, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur menekankan pentingnya menerapkan semangat perjuangan pahlawan dalam kehidupan sehari-hari, khususnya di dunia olahraga. Acara ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme dan semangat juang di kalangan generasi muda, agar mereka dapat berkontribusi dalam pembangunan bangsa melalui prestasi di berbagai bidang.
Kepala Bidang Pengembangan Prestasi Dispora Kaltim, Rasman Rading, mengatakan bahwa Hari Pahlawan seharusnya menjadi lebih dari sekadar upacara penghormatan.
Menurutnya, peringatan ini harus menjadi titik balik bagi semua kalangan, terutama pemuda, untuk merenungkan dan menumbuhkan semangat juang dalam meraih prestasi, baik di bidang olahraga maupun kehidupan sehari-hari.
“Hari Pahlawan adalah pengingat bahwa semangat pantang menyerah yang dimiliki para pahlawan harus terus hidup di hati kita, khususnya generasi muda,” ungkap Rasman.
Rasman juga menegaskan pentingnya olahraga sebagai wadah untuk mengembangkan karakter dan semangat persatuan. Ia mengajak anak muda untuk tidak hanya mengenang jasa para pahlawan, tetapi juga melanjutkan perjuangan mereka dalam bentuk karya nyata, termasuk dalam berprestasi di olahraga.
“Semangat juang pahlawan bisa kita teladani dengan berprestasi, baik di dunia olahraga maupun dalam kehidupan bermasyarakat,” tambahnya.
Lebih lanjut, Rasman menyoroti pentingnya pemberian dukungan kepada para atlet muda yang kini menjadi pahlawan dalam dunia olahraga.
“Atlet muda yang berprestasi membawa nama baik bangsa di kancah internasional. Kami terus mendukung mereka dengan fasilitas pelatihan dan kesempatan untuk berkembang,” ujarnya.
Peringatan Hari Pahlawan kali ini diharapkan dapat memotivasi generasi muda Kalimantan Timur untuk berperan aktif dalam membangun bangsa melalui semangat olahraga dan prestasi.
Rasman berharap, semangat pahlawan dapat menginspirasi pemuda untuk terus berjuang meraih impian dan memberi kontribusi positif bagi daerah dan negara. (ADV/Dispora Kaltim)